Liburan ke Amsterdam Belanda ? Ini 4 Tempat Wisata Paling Menarik

Wisata ke Amsterdam
Suasana abad ke-17 sangat melekat pada penampilan kota Amsterdam, namun bernuansa metropolitan modern. Lingkungan yang asri, santai dan terasa ramah di hati akan anda rasakan ketika pergi ke kota terbesar di Belanda ini.

Bangunan, jalan-jalan, kanal dan pusat keramaian menyuguhkan atmosfir yang unik bagi wisatawan. Jumlah musium di Amsterdam merupakan salah satu yang terbanyak di dunia dan menjadi rumah bagi anda yang ingin mempelajari budaya, mulai dari Museum Van Gogh, Anne Frank House, Hermitage Amsterdam dan Rijksmuseum. dengan sang maestro Rembrandt yang amat terkenal di dunia Nighwatch.

Lokasi lain yang sangat menarik untuk anda kunjungi ketika pergi ke Amsterdam adalah Istana Dam, the Artis Zoo dan the Rembrandt House.

Nah, selain yang telah disebutkan di atas, ada beberapa tempat lain yang tidak boleh anda lewatkan ketika pergi ke Amsterdam. Ini dia "4 Tempat Paling Menarik di Amsterdam Belanda" :


1. Magere Brug

Sebuah jembatan yang menghubungkan sisi sungai Amstel, jembatan ini akan terbuka setiap 20 menit dan memungkinkan kapal melaluinya. Jembatan ini aslinya dibangun tahun 1670, meski sudah lama tidak banyak yang dirubah pada jembatan tersebut. Kesan fresh akan anda rasakan ketika berada di tempat ini. Anda akan mulai menghirup udara dalam-dalam karena sensasi kesejukan yang dibawa oleh sungai di sana.
Wisata ke Magere Brug Amsterdam

2. Anne Frank House

Anne Frank House yang terletak di pusat Amsterdam merupakan tempat tersembunyi dimana Anne Frank menulis catatan hariannya yang sangat terkenal selama Perang Dunia II. Bila anda ke sini,hanya ada beberapa kamar kosong dan ruangan tambahan tersembunyi. Tempat ini akan menjadi momen tak terlupakan bagi anda ketika menyadari ada 2 keluarga yang tinggal di tempatkecil ini selama lebih dari 2 tahun yang bersembunyi dari Nazi. Catatan / buku harian ini di tampilkan sebagai bagian dari pameran rutin Anne Frank House.
Anne Frank House di Amsterdam

 

3. Het Scheepvaart Museum - The National Maritime Museum

The Maritime Museum merupakan tempat yang menawan untuk dikunjungi, khususnya ketika berlibur dengan anak-anak. Sebuah kapal layar abad ke-17 di dermaga, dikemas dengan pameran atraksi multimedia yang modern dan koleksi-koleksi lukisan yang menarik, peta-peta tua, dan model kapal yang menakjubkan tersuguhkan di musium ini. Semua ini akan membuat anda mengerti bagaimana sejarah Negeri Belanda yang hanyalah sebuah negara kecil namun menjadi salah satu negeri yang punya kekuatan laut terbesar di dunia pada abad silam.
wisata ke amsterdam belanda The National Maritime Museum


4. Amsterdam Canal Ring

Tempat inii merupakan pusat kota tua yang terbentuk dari cincin-cincin kanal, yang memberikan rasa kebebasan dan kedamaian bagi anda yang mengunjunginya. Berjalan menyusuri jalan-jalan kanal - atau mungkin melakukan perjalanan dengan perahu layar atau kapal pesiar sangat 'exciting', tak terbayang. Anda bisa mengeksplorasi Venesia dari utara dengan menaiki sepeda.
wisata ke asmterdam belanda Amsterdam Canal Ring

Nah itu dia lokasi-lokasi spektakuler di Amsterdam. Kota besar di Belanda yang wajib anda kunjungi ketika pergi berlibur ke negeri ini. Selamat bertamasya !
http://www.amsterdam.info
http://www.holland.com
www.iamsterdam.com (sumber gambar)
mikestravelguide.com (sumber gambar)
insidenanabreadshead.com (sumber gambar)
www.onnoot.com (sumber gambar)

0 Response to "Liburan ke Amsterdam Belanda ? Ini 4 Tempat Wisata Paling Menarik"